Resep Kue Cotton Cake Vla Kelapa

Resep Kue Cotton Cake Vla Kelapa

Resep Kue Cotton Cake Vla KelapaAnda menyukai Kue Cotton Cake Vla Kelapa? Kami sajikan Resep Cara Memasak Kue Cotton Cake Vla Kelapa yang lezat secara lengkap.

Kue Cotton Cake Vla Kelapa sangat cocok disajikan dirumah anda, silahkan mencobanya, berikut resep kue Cotton Cake Vla Kelapa?

Cotton cake vla kelapa adalah sajian berupa cake yang lembut yang dilapisi dengan vla kelapa muda yang nikmat serta ditutup dengan kelapa kering instan yang gurih serta memiliki warna yang putih bersih. Cake  nan cantik ini pasti menjadi antaran yang istimewa bagi Anda maupun orang-orang yang Anda sayang.

bila anda menyukai masakan Cotton Cake Vla Kelapa ini resepnya untuk Cotton Cake Vla Kelapa:


Bahan dan Bumbu Resep Cotton Cake Vla Kelapa


150 gram butter unsalted
185 gram tepung terigu protein rendah
180 ml santan (dari 80 gram santan kental instan dan 100 ml air)
1 butir telur, kocok lepas
300 gram kuning telur, kocok lepas
450 gram putih telur
1/2 sendok teh garam
1 1/2 sendok teh cream of tartar
225 gram gula pasir
Bahan Isi:
225 ml air
150 ml santan instan
100 gram gula pasir
45 gram tepung maizena dan 3 sendok makan air, larutkan
100 gram kelapa muda (degan), keruk panjang
Bahan Topping:
100 gram krim bubuk
200 ml air es
100 gram kelapa kering instan

Cara Memasak Cotton Cake Vla Kelapa


  1. Panaskan mentega tawar sampai meleleh. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Angkat.
  2. Panaskan santan, essen, dan pewarna hijau biarkan hangat. Tuang ke campuran telur. Aduk rata.
  3. Tuang ke campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. Sisihkan.
  4. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  5. Masukkan campuran tepung terigu sedikit-sedikit ke kocokan putih telur sambil diaduk perlahan.
  6. Tuang di 3 loyang 22x22x4 cm yang kertas roti tanpa dioles.
  7. Letakkan diloyang yang diberi sedikit air. Oven 40 menit dengan suhu 160 derajat Celsius.
  8. Isi, Masak bahan isi sampai meletup – letup.
  9. Ambil selembar cake. Oles dengan bahan filling. Tumpuk dengan cake yang lain. Oles dengan filling. Tumpuk dengan cake lain. Dinginkan.
  10. Topping: Kocok krim bubuk dan air es sampi mengembang. Oles cake hingga tertutup semua bagian. Tabur dengan kelapa instan. Seluruhnya.


Resep Cotton Cake Vla Kelapa untuk disajikan sebanyak 24 potong

Itulah Resep Kue Cotton Cake Vla Kelapa yang dapat IDResepKue berikan, semoga keluarga dirumah menyukainya. Selamat Memasak Cotton Cake Vla Kelapa.
share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Digg
Posted by Unknown, Published at 17.53 and have 0 komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar